1 Kg, Massa Atau Berat?

Dalam kehidupan sehari-hari kita pasti sering bertemu dengan istilah Kilogram (Kg). Mau beli beras, beli gula dan lainnya pasti dihitung dengan menggunakan satuan Kg. Satuan Kg ini sering disebut dengan berat dari benda yang dibeli.

Misalnya saya tadi membeli beras yang beratnya 1 Kg.


Apakah itu sudah benar?

Nah, mari perhatikan lagi penjelasan dibawah ini menggunakan bantuan dari salah satu cabang ilmu pengetahuan alam, yaitu fisika.



Ayo cek

Kalau dilihat dari fisika,

  • berat (W) itu adalah massa dikali dengan gravitasi bumi dan menghasilkan satuan Newton (N). Jadi berat disini dipengaruhi oleh gaya gravitasi bumi. 
  • Sedangkan Kg itu adalah massa dan berdiri sendiri.
Masih ingat tidak dengan jenis-jenis besaran pokok? Massa adalah salah satunya dan memiliki satuan kg. Besaran pokok adalah besaran yang berdiri sendiri dan tidak diturunkan dari besaran yang lain.

Untuk rumus berat bisa dicek disini ya!!




Jadi yang betul adalah "saya membeli beras yang massanya 1 Kg". 

Walaupun sudah terlanjur dibilang berat, tapi ada baiknya juga kita mengetahui bahwa yang dibilang 1 Kg itu sebenarnya adalah "Massa".

Berat benda yang massanya 1 Kg berbeda di bumi dan di bulan (karena berat tergantung dari gravitasi) sedangkan massa itu selalu tetap dan tidak berubah walaupun di bumi atau di bulan.

Ok, sebagai contoh mari kita lihat dibawah ini.

Gravitiasi bumi itu besarnya = 10 m/s², sedangkan gravitasi bulan besarnya kurang lebih ¹/₆ kali gravitasi bumi, sekitar = (⁵/₃) m/s².

Jadi berat benda dengan massa 1 kg dibumi adalah = 1 Kg x 10 m/s² = 10 N.
Berat benda dibulan dengan massa 1 kg adalah = 1 Kg x (⁵/₃) m/s² = ⁵/₃ N = 1,67 N

Semakin besar gravitasi maka berat benda akan semakin besar ( Ingat, massa benda selalu tetap dan tidak berubah dimanapun ia berada) dan semakin kecil gravitasi maka beratnya akan semakin kecil.

Jadi sudah terbayang ya, mengapa astronot di bulan itu bisa bergerak dengan melayang-layang? Karena beratnya jauh lebih ringan dibandingkan ketika berada di bumi. Model perhitungannya sudah diberikan diatas.

Nah, semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan kita ya..

Baca juga :

Post a Comment for "1 Kg, Massa Atau Berat?"