Tempat Wisata Menarik di Bali

Kemolekan Bali sudah tersebar ke seluruh dunia. Pesonanya menarik puluhan ribu tamu dari banyak negara setiap hari.
Yang jelas ramai.

Tempat wisata di Bali


Mereka bergerak menuju destinasi yang sudah diincar. 

Ya, sangatlah mudah bagi wisatawan untuk menentukan tujuan. Mengingat banyak rekomendasi online yang bisa diakses dengan enteng.

Tempat terkenal

Dan di sini, saya juga akan memberikan beberapa rekomendasi tempat wisata yang sangat banyak dikunjungi wisatawan.
Mari kita lanjutkan.

1. Pantai Kuta

Setiap teman dari luar daerah, ketika mereka mau ke Bali, pasti yang pertama diingat Pantai Kuta.
Tempat ini harus dikunjungi.

pantai kuta bali


Ketika musim ramai, pantai ini penuh pengunjung. Ramai sekali...
Mereka menyebar sejauh mata memandang. Ada yang duduk santai, berjemur, bermain air dan menikmati sajian dari para pedagang.

Foto di atas diambil saat pandemi covid.

Tidak heran kok fotonya sepi.

Ya...
Pandemi covid memang meluluhlantakkan pariwisata. Tidak hanya di Bali, seluruh dunia mengerang parau karenanya.

Kuta sepi, sedikit orang ataupun tamu yang hilir mudik. Tidak seperti biasanya yang selalu ramai dijejali pengunjung dari pagi sampai pagi lagi.

2. Danau Beratan

Jika Pantai Kuta ada di selatan Bali, sekarang kita bergerak ke arah Utara sedikit. Kurang lebih satu sampai satu setengah jam dari pantai ini.

Kita berjumpa dengan Danau Beratan.

danau beratan bali

Bagi yang senang udara dingin, yang adem-adem, bisa main ke sini. Untuk danau ini, kebanyakan yang datang tamu lokal Indonesia.
Dari luar daerah.

Saat musim libur, ramainya minta ampun.

Di dekat danau juga ada tempat wisata terkenal, Kebun Raya Bedugul. Di sini pemandangannya indah dan asri.
Banyak pohon dan tanaman.


3. Danau dan Gunung Batur

Melipir ke utara Denpasar, kurang lebih satu setengah jam perjalanan, kita akan bertemu dengan tempat wisata ini.
Gunung Batur.

danau dan gunung batur



Objek ini terletak di Kabupaten Bangli. Salah satu tempat favorit untuk menikmati keanggunan gunung ini adalah Kintamani..
Viewnya luar biasa.

Selain gunung, di sebelahnya juga ada danau yang diberikan nama yang sama, yaitu Danau Batur.

Kafe-kafe yang menyajikan beraneka jenis kopi ada di sini.  Sembari menyeruput sajian hangat ini, pemandangan di depan sangat menggugah.
Kecantikan gunung dan danau terekpos jelas.


4. Desa Penglipuran

Masih di Kabupaten Bangli, ada satu lagi permata pariwisata yang pesonanya sudah terpancar ke seluruh dunia.
Desa Penglipuran.

Desa ini dinobatkan sebagai desa terbersih di dunia.
Ya, levelnya sudah dunia.

Ini mengapa saya bilang kalau Desa Penglipuran pesonanya sudah internasional.

Dan memang benar, di sini rumah tertata rapi, berjejer kanan kiri dengan desain yang serupa. Hanya indah dan indah sepanjang mata memandang.


5. Pantai Lovina

Jika menempuh perjalanan kurang lebih dua jam dari Kintamani, Pantai Lovina siap menyambut di bagian utara Pulau Bali.
Tepatnya di Kabupaten Buleleng.

Salah satu tempat wisata teramai di Buleleng.

Hotel banyak di sini.

Salah satu daya tariknya adalah "Dolphin show". Anda diajak menyaksikan segerombolan lumba-lumba meliuk, membelah air dengan lihainya serta melompat melawan gravitasi.
Inilah yang diincar wisatawan.


6. Taman Ayun

Kabupaten Badung memang punya segudang tempat wisata. Selain Pantai Kuta, jika ingin menikmati arsitektur Bali Kuno, inilah tempatnya. 
Taman Ayun.

Taman luas yang benar-benar bersih dan asri.

Parit besar mengelilingi taman ini dan memisahkannya dari daratan utama. Jembatan besar menjadi penghubung bagi wisatawan yang ingin masuk.

Taman Ayun Bali

Gambar di atas dijumpai ketika masuk ke areal taman. Masuk saja ke dalam dan anda akan melihat tempat suci agama Hindu, Pura.
Ada kolam kecil memanjang, dijejali bunga padma.

Seakan bernostalgia ke jaman dulu rasanya.

7. Istana Tampaksiring

Merupakan salah satu istana kepresidenan yang ada di Bali. Tempatnya rindang dan indah. Tepatnya di Desa Tampaksiring.

Di sini juga ada tempat pemandian yang bagi umat Hindu memiliki arti tersendiri, yaitu tempat penyucian hati dan pikiran.

Jika sudah purnama, pasti ramai umat yang datang.


8. Pasar Seni Sukawati

Masih di seputar Gianyar, jika ingin mencari oleh-oleh, main ke pasar seni sukawati. Kalau dari Denpasar, sekitar 30 menit.
Dekat.

Banyak pilihan cinderamata.

Pasar seninya sekarang memiliki wajah baru, karena sudah direnovasi. Harga barangnya bersahabat kok.
Bisa ditawar juga.

Mulai dari kaos, celana, lukisan, ukiran, patung ada di sana. Silahkan jelajahi tempatnya dan pilih benda apa yang cocok dijadikan buah tangan bagi orang tersayang.


9. Ubud

Hmmm...
Pasti sudah tahu kan?

Setiap melewati desa ini, ada perasaan tenang yang tiba-tiba mengalir di sekujur tubuh. Entah mengapa saya tidak tahu.
Seperti memiliki daya magis tersendiri.

Ubud bisa dijangkau 30 menit dari Sukawati.

Jika ramai, menyelinap ke sini seakan berada di luar negeri. Isinya bule semua. Di depan bule, di samping orang kulit putih, di belakang orang tinggi besar ciri khas manusia eropa.
Suasananya benar-benar beda.

Walaupun ramai, Ubud tetap tenang dan nyaman.

Wisatawan mengayunkan kakinya memilih restoran untuk menghabiskan waktu. Semuanya serba santai di sini.
Tidak ada ketergesa-gesaan.

Cobalah untuk menginap jika ada waktu lebih, keluar saat malam, merasakan vibrasi yang menenangkan dan mendamaikan jiwa.
Ubud memang spesial.


Baca juga ya :

Post a Comment for "Tempat Wisata Menarik di Bali"